Khasiat buah Anggur dan Cara Pengolahannya
Buah anggur biasanya diolah menjadi jus, jelly, kismis, atau bisa juga dimakan langsung. Dalam 100 gram buah anggur (10 buah = 49 gram) mengandung 69 kalori.
Kandungan dalam buah anggur sangat banyak sekali, diantaranya banyak mengandung senyawa polifenol dan Resveratrol yang berperan aktif dalam berbagai metabolisme tubuh, serta mampu mencegah terbentuknya sel kanker dan berbagai penyakit lainnya.
Buah ini berkhasiat menghilangkan lemak pada organ ginjal dan bagian tubuh yang lainnya. Kandungan tanin nya bekerja dalam sistem pencernaan dan sirkulasi darah yang berfungsi menyerang virus. Kandungan flavonoid berkhasiat sebagai antioksidan dan mencegah atherosclerosis. Kandungan zat besinya membantu pembentukan sel darah merah (hemoglobin). Pada buah ini juga banyak sekali mengandung kadar air sehingga baik untuk mencegah dehidrasi. Selain itu juga, anggur merupakan sumber Vitamin A, C, B6, folat, mineral potassium, kalsium, fosfor, Magnesium, dan selenium.
Buah anggur memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, sehingga penting untuk kesehatan mata seperti Lutein dan zeaxanthin.
Khasiat lain dari buah anggur yaitu untuk mencegah konstipasi, membersihkan hati, membantu fungsi ginjal, membantu pembentukan darah, menonaktifkan virus, dan menurunkan kolesterol.
Salah satu Cara mengolah buah anggur agar khasiat yang terkandung di dalam buah anggur bisa dirasakan oleh tubuh kita, yaitu dengan cara : menyiapkan 100 gram buah anggur yang masih segar dan sudah dicuci bersih, lalu buang bijinya. Kemudian blender bersama 50 CC air matang. Jus ini diminum secara rutin satu gelas sehari setelah makan siang.
Selamat mencoba...
Terima kasih sudah membaca...
Comments
Post a Comment